HEADLINE NEWS

Vito bersama Pemilik Media ‘Pengurus SMSI Babel’ Resmi Dilantik Oleh SMSI Pusat

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Pangkalpinang (Babel) – Di negeri serumpun sebalai provinsi kepulauan Bangka Belitung (Babel) orang memanggilnya ‘Vito’, ia salah satu anak muda dari Babel yang peduli terhadap kelangsungan dan kemajuan perusahaan media di Babel agar eksis dan maju bersama. Ia sangat dekat dengan para pimpinan perusahaan media lokal maupun nasional.

 

Vito Sarbulan nama lengkap tokoh pemuda dari negeri serumpun Sebalai itu, dan melalui musyawarah kerja Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) terpilih menjadi Ketua SMSI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung beberapa waktu yang lalu.

 

Dan pada Rabu lalu, 16 September 2020 Vito bersama beberapa pemilik media lokal dan nasional yang masuk dalam jajaran pengurus SMSI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung resmi dilantik oleh SMSI pusat yang diwakili oleh Wakil Ketua Bidang Usaha Ilona Juwita, dan didampingi wakil ketua Dewan Pers Hendry CH Bangun.

Tak ketinggalan orang satu di negeri serumpun sebalai Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman juga hadir di pelantikan Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Babel 2020 – 2025, bertempat di Gedung Mahligai Rumah Dinas Gubernur Babel, selain Gubernur Babel, Erzaldi Rosman, tampaknya Ketua DPD KNPI Babel, Muhammad Irham, perwakilan KONI Babel, Forkopimda yang ada di Provinsi Kepulauan Babel.

 

Pelantikan pengurus SMSI Babel 2020-2025 tersebut dilakukan oleh Ketua Umum SMSI Pusat, Firdaus yang mana diwakili oleh Ketua Bidang Usaha SMSI, Ilona Juwita yang pakar siberindo.

Dalam sambutannya, Gubernur Bangka Belitung, Erzaldi Rosman mengucapkan selamat atas dilantiknya kepengurusan SMSI Provinsi Babel periode 2020-2025 serta berharap semoga SMSI Babel bisa bersinergi bersama dengan Pemerintah Provinsi Bangka Belitung.

 

” Semoga dengan kepengurusan SMSI Babel 2020-2025 ini dapat memberikan warna baru dan fokus berkarya didalam jurnalistik. Sehingga hasil yang kami harapkan dapat betul-betul memberikan manfaat yang lebih baik dan dapat menarik minat pembaca dengan informasi yang akurat. Serta semoga bisa memajukan Provinsi Bangka Belitung,” Ucap gubernur dalam sambutannya.

Ketua Bidang Usaha SMSI Pusat, Ilona Juwita mengucapkan selamat dan terima kasih kepada kepengurusan baru SMSI Babel yang sudah berkomitmen dan siap memberikan kontribusi positif terhadap SMSI.

 

” Semoga apa yang sudah dirancang dari yang sudah direncanakan kedepan bisa berjalan sukses dan lancar. SMSI Pusat akan selalu suport baik itu dari sesi edukasi maupun yang lain,” Kata Ilona.

Sementara itu Vito Ketua SMSI Babel saat diwawancarai oleh jurnalis Babel mengucapkan terima kasih atas pelantikan kepengurusan SMSI Babel ini dan berharap semoga SMSI Provinsi Bangka Belitung lebih baik lagi untuk kedepan. ” Semoga SMSI Provinsi Babel semakin maju, informatif dan bermartabat,” Pungkas Vito. (Red-03)

Sign up for a newsletter today!

Want the best of NewsyFeed Posts in your inbox?

You can unsubscribe at any time

Related Posts

1 of 223

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *